Fitur Statistik Blogger: Indonesia nomor satu, Amerika nomor dua

Saya yakin bahwa anda semua sering melakukan ini yaitu memantau tingkat perkembangan blog dari hari ke hari, bulan ke bulan. Dengan memanfaatkan fitur stats yang memang sudah include pada blogger.com, hal ini semakin memudahkan kita (terutama para blogger berplatform blogger/ blogspot) dalam mengevaluasi perkembangan blog.

Misalnya pada contoh blog saya, saya ingin melihat perkembangan blog terakhir, yaitu siapa saja yang pernah berkunjung ke blog saya dalam kurun waktu satu bulan terakhir ini dapat dilihat pada laporan Pageviews by Countries, dimana dominasi pengunjung blog saya tetap orang Indonesia dengan jumlah 2,511, disusul peringkat kedua dari Amerika dengan jumlah pageviews 391 (lihat screenshot dibawah ini).


Ini wajar saja karena blog saya memakai bahasa Indonesia.


Ads By CbproAds
Begitu juga dengan browsers, kita bisa mengetahui bahwa mereka-mereka yang mengakses blog saya ternyata didominasi oleh browser firefox dengan dimana pada bulan ini saja ada 2,189 atau 67%, diikuti oleh internet Explorer dengan jumlah pageviews 600 atau 18% (lihat screenshot dibawah).


Untuk urusan sistem operasi atau operating system, ternyata para pengunjung blog saya didoninasi oleh Windows dengan jumlah pageviews 3,054 atau setara dengan 96% dari jumlah keseluruhan (lihat image dibawah).


Tidak Cuma hal-hal diatas, anda juga bisa melihat kata kunci yang dimasukkan oleh pengunjung yang mengarah pada blog kita. Sebenarnya hal ini bisa kita analisa dan dikembangkan dalam pemilihan artikel tulisan yang akan kita update pada kesempatan nantinya.

Menurut hemat saya, fitur stats pada blogger ini sedikit banyaknya telah membantu saya dalam mengembangkan blog untuk arah yang lebih baik dikedepannya nanti. Lantas bagaimana dengan anda? Saya yakin, Statistik blog anda jauh diatas saya!

-------------------------------------------------------------------------------------



1 comments :

naufal assyafiq Saturday, December 17, 2022 at 10:02:00 PM GMT+7  

Thank you for nice information. Please visit our web:

Naufal
Naufal

Post a Comment

komentar dari anda semua adalah komentar yang memiliki relevansi dengan posting artikel diatas dan saya sangat menghargai kunjungan serta komentar-komentar cerdas dari anda semua! Thanks and Happy Blogging

Hubungi Saya

Name

Email *

Message *

Page RankBlogarama - Blogging Blogs
eXTReMe Tracker