Metode Pembayaran AdSense melalui Tranfer Dana Elektronik (EFT)

Dasril Iteza - Menerima pembayaran AdSense dengan Transfer Dana Elektronik (EFT) - Sebenarnya sistem pembayaran adsense dengan transfer bank lokal ini sudah tersedia di Indonesia sejak Bulan September tahun 2014 silam. Namun kebanyakan penayang AdSense – termasuk saya - masih menggunakan fasilitas pembayaran melalui Western Union (WU) Quick Cash, karena cara ini yang paling cepat dan mudah. Syaratnya juga tidak terlalu ribet, hanya menggunakan KTP saja untuk proses pengambilan uang.

Transfer Dana Elektronik (EFT) menyetorkan langsung penghasilan AdSense ke rekening bank kita dalam mata uang domestik demi mempercepat dan mempermudah proses pembayaran. Jika EFT tersedia di lokasi (negara) kita, sebaiknya daftarkan diri. EFT adalah metode pembayaran yang cepat, aman, dan ramah lingkungan, serta disarankan oleh Google.

Untuk mendaftarkan pembayaran melalui EFT, Anda harus memberikan detail tentang rekening bank dan memverifikasi rekening dengan melakukan setoran percobaan dalam jumlah sedikit.

Apakah EFT tersedia di negara saya, Indonesia?


Seperti yang sudah disebutkan diatas, metode pembayaran ini sudah tersedia sejak September tahun 2014 silam. Hanya saja khusus buat negara kita, pihak Google AdSense masih mengelompokkan Indonesia adalah negara yang perlu melakukan setoran percobaan, bersama-sama dengan sejumlah besar negara-negara lainnya.

Bagaimana cara untuk mendaftar pembayaran AdSense melalui EFT? Ada dua cara yaitu :

1). Masukkan informasi rekening bank, caranya sebagai berikut :


2). Masukkan setoran percobaan, bila diperlukan. Karena negara kita indonesia masuk dalam kelompok perlu setoran percobaan, maka cara kedua inilah yang sampai tulisan ini di-post-kan harus dilakukan. Perlu kita ketahui bersama bahwa setoran percobaan ini tidak akan langsung terlihat dalam laporan mutasi bank Anda—proses ini memerlukan waktu 2-5 hari kerja. Tunggu hingga jumlah yang sebenarnya disimpan di rekening bank Anda muncul sebelum memasukkannya ke dalam akun AdSense. Caranya sebagai berikut, setelah menerima setoran percobaan :


Apakah ada sobat blogger penanyang AdSense yang sudah memilih pembayaran dengan metode EFT ini?

-------------------------------------------------------------------------------------



0 comments :

Post a Comment

komentar dari anda semua adalah komentar yang memiliki relevansi dengan posting artikel diatas dan saya sangat menghargai kunjungan serta komentar-komentar cerdas dari anda semua! Thanks and Happy Blogging

Hubungi Saya

Name

Email *

Message *

Page RankBlogarama - Blogging Blogs
eXTReMe Tracker