Mengasah Kemampuan Menulis Artikel

- Belakang Parangpun kalau diasah setiap hari maka akan tajam juga – 

- Peribahasa

Kalau memang kita terlahir bukan sebagai seorang yang jenius, sebaiknya kita membuang jauh-jauh rasa itu karena karena kemampuan menulis bukanlah diukur pada besarnya kejeniusan akan tetapi bagaimana kita memberdayakan kemampuan otak, imajinasi dan berfikir kemudian mencurahkannya kedalam sebentuk tulisan. 

Dalam kaitannya dengan blog, tentunya hal ini berhubungan semua dengan konten atau isi blog, dan konten blog adalah terdiri dari rangkaian artikel-artikel yang secara berkala kita publikasi dan kita update! Para pemilik blog yang anda pikir tulisannya adalah bagus, hebat, berkualitas semuanya berangkat pada titik nol. Artinya disini untuk diakui sebagai tulisan bagus dan berkualitas diperlukan proses serta waktu.
Tidak ada cara instant untuk itu semua dan semua itu haruslah diasah. Untuk membuat artikel blog divonis bagus dan berkualitas kita semua wajib untuk mengasah kemampuan menulis.

Berikut ini - mudah-mudahan - mungkin bisa dijadikan sebagai rujukan supaya kemampuan menulis artikel kita kian terasah seiring berkembangya waktu.... 

Pertama, Anda harus menyukai menulis atau dengan kata lain anda harus benar-benar cinta menulis; 

Kedua, Pemilihan Topik. Pilihlah topic yang menurut anda layak untuk ditulis dalam bentuk artikel; 

Ketiga, Menentukan tema penulisan setelah itu kembangkan masalah secara terurai, setelah itu buatlah pokok pemikiran secara terurai yang tertuang dalam penjelasan; 

Keempat, Jangan jadikan alasan menulis karena dorongan ekonomi. 

Kelima, Membaca. Untuk mengasah serta menghasilkan tulisan yang berkualitas, perbanyaklah membaca berbagai macam literature, buku, referensi atau sumber yang relevan dengan topic yang dibahas sebanyak-banyaknya. Tingkatan kemampuan dan pemahaman nantinya dapat membantu penulisan yang kita lakukan. Karena dengan membaca, wawasan kita akan bertambah. Perbendaharaan kosakata kita semakin meningkat. Dan bukan mustahil akan memunculkan ide-ide untuk menulis artikel. 

Keenam, Perbanyaklah pergaulan, baik itu pergaulan dialam nyata maupun di dunia maya. Tentunya pergaulan yang akan meningkatkan potensi kemampuan kita semua tentunya alias pergaulan dalam artian positif. 

Ketujuh sekaligus yang terakhir, jangan pernah melakukan penggandaan atau copy paste artikel kepunyaan orang lain karena akan mempengaruhi ego orisinilitas artikel anda. Mungkin muncul pertanyaan dari anda: “bagaimana dengan republish artikel seperti yang disediakan oleh ezinearticles.com dan kawan-kawannya?” ini mungkin sah-sah saja, namun anda tidak akan melakukan ini kalau memang anda menginginkan artikel buatan anda sendiri, bukan?

Beberapa hal diatas mungkin saja hanya sekedar opini pribadi saya, karena sepertinya setiap orang memiliki tata cara sendiri-sendiri untuk mengasah kemampuan menulisnya! Disamping itu, ini mungkin juga bisa diterapkan pada artikel-artikel lainnya seperti artikel untuk Koran, majalah dsb!

-------------------------------------------------------------------------------------



0 comments :

Post a Comment

komentar dari anda semua adalah komentar yang memiliki relevansi dengan posting artikel diatas dan saya sangat menghargai kunjungan serta komentar-komentar cerdas dari anda semua! Thanks and Happy Blogging

Hubungi Saya

Name

Email *

Message *

Page RankBlogarama - Blogging Blogs
eXTReMe Tracker