Mengetahui Statistik Blog Menggunakan Fitur Stats di Blogger Blogspot

Sebenarnya saya masih kurang tahu ini bisa muncul di Blogger Blogspot. Entah mungkin karena kita telah mengaktifkan Sitemap di Google webmaster atau memang fitur terbaru dari Google Blogspot yang ingin menambah pengayaan fitur dalam blog yang mungkin untuk memanjakan penggunanya ditengah banyaknya layangan blog gratis.

Satu hal yang pasti, dengan mengklik stats yang ada disebelah “monetize” kita bisa melihat trafik mereka-mereka yang telah berkunjung ke blog kita. Lewat fitur stats juga akan kelihatan artikel mana yang banyak sekali dibaca oleh mereka yang telah “tersesat” di blog kita.

Sedikit ulasan Fitur Stats di Blogger Blogspot

Overview

Dibagian atas kita akan melihat menu "Overview" yang terdiri dari tab-tab ‘now’, ‘day’, ‘week’, ‘month’, ‘all time’. Secara real time “page view” blog kita akan kelihatan dengan frekuensi dari tab-tab overview diatas.

Posts

Dibagian bawah kita akan melihat menu “Posts”. Menu posts inilah yang akan memberikan penjelasan kepada para pemilik blog, mana saja artikel yang memiliki page view paling banyak. Ini diurut dari yang memiliki page view terbanyak hingga page view terendah. Setiap posts akan ditunjukkan sebanyak lima page view tertinggi.

Traffic Sources

Sejajar dengan Posts, kita akan melihat "traffic source", yang kurang lebihnya menjelaskan sumber traffic yang menuju ke blog kita. Misalnya pada contoh blog saya traffic sources-nya di donimasi dari komunitas blog BlogCatalog. Traffic sources yang akan ditampilkan – hingga tulisan ini saya post – adalah sebanyak 3 traffic sources.

Audience

Dibagian bawah Traffic Sources kita akan melihat menu "Audience". Menu audience ini adalah ditunjukkan dengan peta (map), sehingga jelas sekali dari daerah mana saja audience kita berasal. Detailsnya dapat anda cek dengan mengklik “more” pada samping menu. Disana akan ditampilkan secara jelas.

Rasanya dengan adanya fitur stats dari Google Blogger ini – bagi saya pribadi – sudah lebih dari cukup untuk melihat kemampuan blog saya semenjak pertama kali di-Online-kan. Dan hal ini akan memberikan analisa kepada kita untuk lebih meningkatkan performa blog yang berlandaskan pada content/ isi artikel, dimana artikel yang menariklah yang akan muncul sebagai page view tertinggi.

Nah, coba anda lihat dengan fitur stats, performa blog anda semenjak di-online-kan!

-------------------------------------------------------------------------------------



2 comments :

Anonymous Tuesday, July 18, 2017 at 6:11:00 PM GMT+7  

Excellent web site. A lot of useful info here. I'm sending it to some pals ans additionally sharing in delicious.
And certainly, thank you on your effort!

Anonymous Friday, October 27, 2017 at 3:16:00 PM GMT+7  

If you would like to get much from this article then you have to apply such techniques to your won web site.

Post a Comment

komentar dari anda semua adalah komentar yang memiliki relevansi dengan posting artikel diatas dan saya sangat menghargai kunjungan serta komentar-komentar cerdas dari anda semua! Thanks and Happy Blogging

Hubungi Saya

Name

Email *

Message *

Page RankBlogarama - Blogging Blogs
eXTReMe Tracker