Tahun 2012 adalah tahunnya AdSense dukung konten situs blog Bahasa Indonesia

Memang tidak pernah dibayangkan sebelumnya, tahun 2012 ini adalah konten situs/ blog Bahasa Indonesia akan didukung oleh AdSense sepenuhnya.

Membaca informasi resmi tentang Google AdSense yang kini telah mendukung konten situs/ blog berbasa Indonesia mungkin bagi banyak kalangan blogger – seperti saya – merupakan kabar menggembirakan. Pasalnya tidak perlu lagi men-Jepang-jepang-i kode AdSense seperti pakai Google Friend Connect yang bisa membuat akun bisa ditendang untuk selamanya.

Meskipun cara ini tidak pernah saya aplikasikan, namun cara yang pernah saya gunakan adalah dengan memancing iklan Google muncul dengan bebeberapa konten bahasa Inggris yang saya posting beberapa pada blog ini. hasilnya memang terkadang iklan Google AdSense bisa muncul, namun kadang-kadang tidak!

Sekarang ini, semua hal yang aneh-aneh tersebut sudah tidak perlu dilakukan lagi. Konten Bahasa Indonesia sudah resmi didukung oleh Google AdSense. Tidak hanya itu, sekarang siapa pun dapat juga menerapkan AdSense untuk konten Mobile pada situs mobile dalam Bahasa Indonesia, bagi siapa pun yang memiliki Mobile Site.

Siapapun yang sudah memiliki akun AdSense dan memiliki situs/ blog dengan konten Bahasa Indonesi cukup dengan copy paste script AdSense dan dalam beberapa saat iklan Google AdSense sudah terlihat dan siap menunggu klik valid dari para pengunjung yang dengan ikhlas mengklik iklan AdSense tanpa ada unsur paksaan.

Namun bagi yang belum punya, memang harus mendaftar dulu. Perkara disetujui atau tidak, Google yang memutuskan.

-------------------------------------------------------------------------------------



0 comments :

Post a Comment

komentar dari anda semua adalah komentar yang memiliki relevansi dengan posting artikel diatas dan saya sangat menghargai kunjungan serta komentar-komentar cerdas dari anda semua! Thanks and Happy Blogging

Hubungi Saya

Name

Email *

Message *

Page RankBlogarama - Blogging Blogs
eXTReMe Tracker