Menolong Google dengan verifikasi nomor telepon seluler

Dasril Iteza - Belakangan ini saya sering melakukan aktivitas tambahan saat ingin melakukan login ke beberapa akun Google milik saya, seperti Gmail, Blogger maupun akun AdSense saya. Aktivitas tambahan yang saya maksud disini adalah konfirmasi nomor telepon seluler saya. Mungkin rekan-rekan juga sering mengalami hal tersebut juga, bukan?

Misalnya jika kita ingin login ke Blogger, maka setelah memasukkan username dan password, muncul “keinginan” dari Google Blogger yang meminta nomor telepon seluler kita, dimana saat kita memasukkan nomor tersebut, sebuah SMS akan dikirim ke telepon kita berupa 6 digit angka yang yang nantinya kita masukkan sebagai kode konfirmasi sekaligus untuk memverivikasi bahwa kita adalah benar-benar pemilik akun yang sah, dan disamping itu sebagai upaya pemantauan dari pihak Google terhadap kativitas yang “tidak biasa” terhadap akun kita. Hal ini dimaksudkan agar jangan ada orang lain yang memakai akun Google kita atau bahasa kerennya, jangan sampai akun Google kita digunakan oleh pihak yang tidak bertanggung jawab.


Kenapa langkah-langkah ini digunakan oleh Google (dan saya – untuk saat ini – puas dengan hal ini) kepada kita selaku pengguna berbagai layanan yang dipunyai Google? Google telah memberikan jawaban sekaligus tantangan bagi orang-orang yang mencoba menerobos sekuritas jaringan Google :
  • Untuk menantang orang-orang ketika mereka mencoba untuk membajak akun kita;
  • Untuk mengirimkan kode verifikasi sehingga kita tetap dapat masuk ke akun jika kita pernah kehilangan akses;
  • Untuk memberikan cara alternatif bagi kita untuk memverifikasi bahwa kita adalah pemilik akun yang sah;
  • Untuk membantu mencegah orang masuk ke akun milik kita dengan menebak jawaban atas pertanyaan keamanan kita;
  • Opsional : Untuk mengingatkan kepada kita untuk kemungkinan ancaman terhadap keamanan akun milik kita sendiri (misalnya, ketika password akun kita akan berubah)
Petunjuk detilnya sama-sama dapat kita baca di Learn more about how a phone number can help secure your account. Bagaimana dengan rekan-rekan semua? Jika ada tanggapan jangan sungkan untuk berbagi dengan saya dan kita semua yang menyukai internet aman dan keamanan akun Google kita sendiri.

-------------------------------------------------------------------------------------



5 comments :

agen bola terpercaya Friday, March 8, 2013 at 4:24:00 PM GMT+7  

semoga bisa mencegah dari phising2 yg ada di dunia OL

sewa ac Friday, March 8, 2013 at 5:11:00 PM GMT+7  

membantu google dan membantu diri kita sendiri agar account tidak di curi nch..

Dasril Iteza Friday, March 8, 2013 at 8:00:00 PM GMT+7  

sip.... pemikiran positif seperti itu emang layak untuk didukung.

Anonymous Thursday, July 13, 2017 at 2:54:00 PM GMT+7  

If you are going for best contents like myself, only
ggo to see this website all the time for the reason that it offers
feature contents, thanks

Anonymous Tuesday, August 8, 2017 at 11:49:00 PM GMT+7  

Upgrading HQ from level 6 to 7 because of stone lack.

Post a Comment

komentar dari anda semua adalah komentar yang memiliki relevansi dengan posting artikel diatas dan saya sangat menghargai kunjungan serta komentar-komentar cerdas dari anda semua! Thanks and Happy Blogging

Hubungi Saya

Name

Email *

Message *

Page RankBlogarama - Blogging Blogs
eXTReMe Tracker