Surat Cinta Dari Blogger Perihal Blog Anda Dicurigai Sebagai Blog Spam

Blogger Belitung - Pernahkah anda sekalian mendapatkan “surat cinta” dari Blogger yang masuk ke email anda dengan isinya kurang lebih blog anda pada namablog.blogspot.com telah ditinjau dan di confirm sebagai blog yang mengandung unsur kekerasan dan melanggar TOS : SPAM? Mungkin juga blog saya ketik dibawah ini pernah anda akses, jadi jika anda mau mengaksesnya kembali, apa boleh buat kedua blog dibawah ini sudah tidak bisa "mejeng dan nonggol" lagi dari dunia per-blog-an atau kerennya tidak ada lagi di web 2.0.

Inilah surat cinta dari blogger tersebut :

Subjek email : "http://bla..bla.blogspot.com/ has been deleted"

Isi email :
"Hello,
Your blog at http://bla..bla..blogspot.com/ has been reviewed and confirmed as in violation of our Terms of Service for: SPAM. In accordance to these terms, we've removed the blog and the URL is no longer accessible". 

Nah, ini dia yang telah saya alami, bulan kemaren blog saya yang beralamat di diatas, telah dituduh dari Blogger sebagai blog yang mengandung kekerasan dan dianggap sebagai blog penyebar spam! Saya tentu saja bingung, saat ingin akses email untuk blog tersebut diatas saya diminta aktivasi kode dengan memasukkan nomor ponsel saya. Dengan demikian saya bisa membuka email saya dan kemudian barulah saya tahu alasan kenapa saya atau lebih tepatnya blog saya dituduh sebagai spam.

Sangat disayangkan memang, blog tersebut telah memiliki pengunjung yang lumayanlah untuk ukuran blog pemula seperti saya ini. Terkadang ada kesan kesal juga pada diri saya terhadap Blogger, kenapa konten yang sudah saya capek-capek pikirkan untuk kemudian dituangkan dalam blog, hanya dalam beberapa detik saja jadi tidak bisa diakses. Alhasil blog saya dengan alamat diatas sampai sekarang tidak bisa dihapus alias sudah di remove alias sudah di delete dari pihak blogger sana. Saya tidak tahu apa yang sebenarnya terjadi!

Ada yang lebih parah lagi… setelah rasanya saya tidak bisa memiliki harapan untuk merestore blog tersebut, saya akhirnya membuat blog baru dengan alamat http://blog....blogspot.com. Kenapa saya bilang parah, hanya dalam tempo 3 hari setelah jadi, kembali saya mendapatkan surat cinta serupa dengan yang pertama yang menyatakan bahwa saya telah “dituduh” Spamming. Karuan saja saya bertambah dongkol. Hanya dalam waktu 3 hari, saya bahkan belum mendapatkan sebijipun pengunjung dan saya juga belum mendaftarkan blog saya di http://www.google.com/addurl dan www.bing.com. Dengan kata lain tidak ada yang tahu blog tersebut selain saya sendiri dan blogger sendiri. Tapi kenapa bisa??

Namun saya tetap tidak kapok untuk membuat blog di blogger.com. Terkadang memang susah juga karena semua serba otomatis, kita semua tahu bahwa yang memantau blog kita sebenarnya adalah robot (yang tidak punya perasaan), jadi kita tidak bisa berbuat apa-apa kecuali membuat blog baru lagi.

Yah, meskipun sudah dua kali dapat surat cinta, tapi saya tetap melanjutkan perjuangan dalam blog-ngeblog hehehehe…. Jadi kalu anda pernah mengalami hal seperti saya, yah buat saja blog baru lagii!! Yah namanya juga robot yang memantau….

-------------------------------------------------------------------------------------



7 comments :

buta tuli Tuesday, March 9, 2010 at 11:28:00 PM GMT+7  

wah yg sabar ya bang... mungkin robotnya lagi mabok...hhe...
oya bang ane dah follow.. follow back ya... thanks...

Gerardew Thursday, March 18, 2010 at 11:45:00 PM GMT+7  

Wah sedih ya. Memang bisa saja ada seting kita yang oleh Google Crawler dianggap spam. Maka kita memang harus mempelajari apa yang "disukai" dan tidak "disukai" oleh mesinya Google (Bisa di korek di Google Help, ada kok). Tip lain : Setiap kita selesai update blog, lakukan "ekspor Blog" pada Tab "Kustomisasi">"pengaturan">"dasar">"ekspor blog" pilih "Unduh Blog" simpan di Hardisk Komputer. Kalau sewaktu-waktu dapat "Surat cinta" buat blog baru tinggal "Impor Blog" dan cling langsung jadi lagi blog yang di banned oleh google dulu. Muncul komplit dengan link2nya. Semoga bermanfaat.

Anonymous Monday, October 11, 2010 at 6:54:00 AM GMT+7  

wah keliatannya harus buatan backup nih . . .
na baru denger yang ginian 3 hari langsung off...

perjuangan tiada henti buat nulis . ..
lanjutkan terus menulis dah

Dasril Iteza Monday, October 11, 2010 at 11:30:00 AM GMT+7  

@wibowo:
yah memang sebaiknya kita mesti melakukan backup, kesalahan saya tempo hari adalah lupa membuat backup, kalau tidak, saya nggak mesti repot2 lagi mikirin konten baru.... dan saya nggak perlu kehilangan artikel jika kita mem backup.

Dasril Iteza Monday, October 11, 2010 at 11:37:00 AM GMT+7  

@maya dan om...
makasih ats tipsnya, bisa berguna untuk saya dan semua yang membaca arikel diatas. salam!

Dasril Iteza Monday, October 24, 2016 at 10:11:00 PM GMT+7  

@buta tuli...

Alhamdulillah, ujung-ujungnya sampai sekarang ini aman2 aja

Dasril Iteza Wednesday, August 8, 2018 at 11:32:00 PM GMT+7  

@Anonymous ...

meski terseok-seok dan banyak aktif di dunia nyata, tp Alhamdulillah, nulis jalan terus...heehheeheee

Post a Comment

komentar dari anda semua adalah komentar yang memiliki relevansi dengan posting artikel diatas dan saya sangat menghargai kunjungan serta komentar-komentar cerdas dari anda semua! Thanks and Happy Blogging

Hubungi Saya

Name

Email *

Message *

Page RankBlogarama - Blogging Blogs
eXTReMe Tracker