Bagaimana Memilih Templat Blog Yang Efektif dan Relevan
Setelah sekian lama berselancar diinternet dan menemukan banyak sekali artikel tentang templat serta kaitan dengan pemilik blog (blogger) dan pembaca, saya memberanikan diri untuk meresume dari sekian banyak artikel yang bertebaran diinternet sehingga jadilah sebentuk tulisan seperti apa yang sedang anda baca sekarang ini.
Ternyata, jika kita hanya menyiapkan sebuah blog dan posting secara teratur saja ternyata tidak cukup untuk membuat karir ngeblog mencapai sebentuk kesuksesan. Visualisasi atau tampilan merupakan bagian dari rangkaian dan kita harus selalu terbuka untuk sebentuk ide untuk mencoba berbagai templat untuk blog kita. Anda semua tidak usah dipusingkan dengan masalah biaya, hal tersebut bisa dimulai dengan templat blog gratis (perlu diingat yang gratisan bukan berarti tidak bermutu tinggi, saya sendiri pun pakai templat yang gratisan dan anda bisa berselancar sendiri untuk mendowload templat blog secara gratis dan bebas).
Nah, berikut adalah beberapa tips untuk membantu kita menyaring melalui pilihan dari ribuan atau mungkin jutaan situs online untuk menemukan templat yang paling efektif dan relevan untuk blog kita (setidaknya menurut selera dan moody anda).
Tahu Arah dan Tujuan. Tidak Cuma yang berbayar, templat blog yang gratisan juga tersedia dalam berbagai tema. Pilihan ini terutama bergantung pada arah yang diinginkan untuk blog kita. Sebelum menginstal apapun di blog, pastikan bahwa hal itu jelas akan mencerminkan sifat dari blog anda (sedikit banyaknya blog merupakan cerminan dari pemiliknya). Anda harus menghindari tema yang tidak relevan dengan tujuan anda.
Simpel dan Minimalis. Ada banyak pilihan ketika kita berkunjung ke situs penyedia template blog gratis. Hampir keseluruhan mereka yang menyediakan itu jatuh dalam tiga kategori besar yaitu : satu-kolom, dua-kolom dan tiga-kolom, hanya sedikit yang menyediakan templat blog empat-kolom. Ketika memulai, templat satu-kolom mungkin menarik karena simpel dan minimalis. Namun sebenarnya (setidaknya menurut para Blogger Expert) cara paling aman adalah dengan memilih templat blog dua-kolom. Seperti yang anda lihat sendiri templat yang saya pakai adalah tiga-kolom. Meskipun para ahli blogger menyarankan templat dua-kolom, hal ini sebenarnya juga dikembalikan kepada masing-masing dan tergantung dengan moody kita dalam memilih templat yang disenangi sejalan dengan suasana hati.
Jika masih belum menyadari tentang bagaimana cara yang efektif mengelola blog, memilih templat tiga-kolom mungkin bukan cara terbaik untuk dilakukan karena mudah untuk membuat kekacauan (crash) dengan template model ini. Kita harus dan akan berhadapan langsung pembaca dengan bidang yang tulis dalam blog, tentunya kita ingin para pembaca tersebut memperhatikan blog kita, sementara itu templat satu-kolom mungkin cukup baik untuk itu, padahal sebenarnya hal ini bisa saja membuat pembaca blog kita jadi bosan dengan visualisasi blog kita (kesannya itu-itu saja). Justru sebaliknya, memilih desain templat dua kolom merupakan cara yang efektif dan aman, meskipun tidak bisa dipungkiri blog menjadi disukai dan rajin dikunjungi oleh peselancar maya adalah karena bobot serta kualitas tulisan, konten yang dibuat dalam blog tersebut.
Optimal Untuk Konten Kita. Seperti disebutkan diatas, kita harus menyorot konten kita. Desain templat harus mampu menggabungkan fungsi tambahan tanpa membayangi bagian paling penting dari blog, alasan mengapa pembaca berkunjung ke blog kita: Tidak lain adalah Konten. Pastikan bahwa templat yang kita pilih akan dengan mudah mencapai efek yang kita inginkan.
Menguji Beberapa Tema. Tidak ada salahnya mencoba beberapa templat blog gratis yang berbeda. Bahkan, akan lebih bermanfaat untuk memiliki banyak pilihan. Dengan cara ini, jika tidak puas dengan satu desain, kita dapat dengan mudah beralih ke desain yang berikutnya. Dan ketika menguji templat, ingat untuk menempatkan diri ke posisi pembaca. Tahu apa yang mereka inginkan sehingga dapat mengetahui templat apa yang perlu digunakan untuk blog kita.
Mudah-mudahan ada gunanya...
0 comments :
Post a Comment
komentar dari anda semua adalah komentar yang memiliki relevansi dengan posting artikel diatas dan saya sangat menghargai kunjungan serta komentar-komentar cerdas dari anda semua! Thanks and Happy Blogging