Alam Gaib dan Ilmu Gaib dalam Antropologi

Blogger Belitung - Setiap manusia diberbagai belahan dunia sadar akan adanya alam yang tidak kasat mata yang berada diluar panca indra dan diluar batas akalnya, dunia yang seperti itu bernama dunia gaib atau alam gaib! Sekian banyak kepercayaan yang ada dimuka bumi ini, alam gaib itu ditempati oleh berbagai mahluk dengan kekuatan yang tidak bisa dikuasai manuasia dan cenderung ditakuti oleh manusia.

Kenapa banyak orang percaya kepada alam gaib, kepada seseuatu kekuatan yang dianggap lebih tinggi darinya serta mahluk-mahluk yang tidak dapat dikuasainya? Mengapa manusia melakukan berbagai tindakan dengan cara yang beraneka ragam untuk mencari hubungan dengan kekuatan dan mahluk-mahluk alam gaib tersebut? Sebenarnya beberapa hal diatas sudah sejak lama menjadi objek pikiran, objek perhatian dan bahkan objek penelitian para ahli pikir, khususnya para ahli antropologi.

Alam gaib dapat dihadapi manusia dengan berbagai macam perasaan seperti cinta, hormat, bakti, ngeri tetapi juga rasa takut maupun merupakan campuran dari berbagai macam perasaan tersebut. Untuk kemudian, perasaan mendorong manusia untuk melakukan berbagai macam perbuatan yang bertujuan mencari hubungan dengan alam gaib, yang disebut dengan religi/ religious atau keagamaan (agama).

Sebagaimana yang kita ketahui bersama, manusia selalu berupaya untuk memecahkan soal masalah dengan akal dan sistim pengetahuannya. Meski demikian, pengetahuan manusia tetap saja ada batas-batasnya. Semakin maju tingkat kebudayaan manusia makin luas batas akal manusia kendati dibanyak kebudayaan batas akal manusia masih sempit. Sehingga soal permasalahan hidup manusia yang tidak mampu dipecahkan dengan akal pengetahuan, bersolusi dengan ilmu gaib atau magi/ magic. Akar magi merujuk pada kepercayaan akan adanya alam lain yang bisa dikuasai untuk tujuan tertentu, misalnya:
  1. Menyembuhkan orang sakit dengan tata cara yang tidak lazim sewajarnya, 
  2. Atau bahkan membuat celaka orang lain atau lawan tanpa melakukan kontak fisik, tetapi dengan melakukan tindakan tertentu dari jarak jauh.
Ilmu gaib merupakan teknik atau tata cara kompleks yang banyak digunakan manusia untuk mempengaruhi alam sekitar sedemikian rupa sehingga turut pada kehendak dan tujuan yang diinginkan. Terkait hal ini, para ahli Antropologi berpendapat bahwa ilmu gaib hanya memiliki dua dasar, yaitu:
  • Percaya pada kekuatan sakti (kekuatan yang diluar kemampuan manusia), 
  • Hubungan Asosiatif.
Merujuk pada dua dasar ilmu gaib menurut para ahli antroplogi diatas, lebih lanjut lagi para ahli tersebut mengklasifikasikan ilmu gaib atas empat macam menurut fungsinya, yakni:
  1. Ilmu Gaib Produktif. Meruapakan klasifikasi ilmu gaib/ meliputi segala perbuatan ilmu gaib yang erat hubungannya dengan aktivitas produksi. Contohnya pada produksi bertanam pada masyarakat petani. Seringkali diadakan upacara-upacara yang berkaitan dengan penebangan pohon untuk membuat lading, penanaman padi, dsb. 
  2. Ilmu Gaib Penolak. Merupakan klasifikasi ilmu gaib yang segala aktivitas perbuatannya untuk menolak (menghindari) bencana, contohnya ilmu gaib untuk menyembuhkan penyakit, 
  3. Ilmu Gaib Agresif. Merupakan klasifikasi ilmu gaib yang segala tindakannya untuk menyerang, merugikan dan bahkan untuk membunuh orang. 
  4. Ilmu Gaib Meramal. Mencakup segala aktivitas ilmu gaib untuk meramalkan sesuatu berdasarkan perhitungan-perhitungan. Perhitungan dan meramalkan, di Indonesia biasanya ditulis dalam buku-buku (kitab) gaib yang dikenal dengan nama primbon. Pentingya ilmu gaib meramal – bagi yang memercayai dan menggunakannya – adalah misalnya dalam rangka pengambilan keputusan utama dalam kehidupan sehari-hari misalnya ketika hendak menamam, saat mendirikan rumah, mencari pencuri, dsb.
(– diintisarikan dari berbagai sumber)

-------------------------------------------------------------------------------------



4 comments :

ardy Monday, March 4, 2013 at 1:04:00 PM GMT+7  

Laa haula walaa quwwata illa billah..
Wallohu A'lamu bissowab.
Allahlah tempat sebaik baiknya berlindung

Dasril Iteza Friday, December 7, 2018 at 10:07:00 PM GMT+7  

Sudah pasti!

Cakra Mahkota Hati Wednesday, April 24, 2019 at 10:32:00 AM GMT+7  

Gemblengan Ilmu Hikmah | Azimat | Akik | Dll. Telp & SMS :
WA :+6282134344445

Dasril Iteza Wednesday, May 15, 2019 at 1:24:00 AM GMT+7  

@Cakra,

Mantul omm

Post a Comment

komentar dari anda semua adalah komentar yang memiliki relevansi dengan posting artikel diatas dan saya sangat menghargai kunjungan serta komentar-komentar cerdas dari anda semua! Thanks and Happy Blogging

Hubungi Saya

Name

Email *

Message *

Page RankBlogarama - Blogging Blogs
eXTReMe Tracker